ACEH - Satu pemain Persiraja Banda Aceh hengkang ke Persib Bandung. Pemain tersebut adalah Eriyanto, pemain yang berasal dari Jawa Barat. Pemain yang berposisi sebagai bek ini diikat kontrak untuk bermain bersama Maung Bandung selama dua musim.
Keputusan untuk merekrut pemain yang lahir di Sukabumi pada 12 Maret 1996 ini tak lepas dari rekomendasi tim pelatih. Salah satu pertimbangan yang membuat mereka mengontrak pemain ini adalah penampilan apik dari jebolan Timnas U-19 itu di Liga Indonesia 2021/2022.
BACA JUGA:
Eriyanto Pulang ke Tanah Pasundan dari Persiraja Banda Aceh
Musim lalu, Eriyanto tampil sebanyak 10 laga bersama Persiraja dengan total waktu permainan 838 menit. Dia hampir selalu tampil sebagai starter dan minim kartu.
"Sebagai pemain Jawa Barat, tentunya besar harapan Persib untuk Eriyanto bisa memaksimalkan semua potensinya untuk bisa meraih prestasi bersama," terang Direktur PT Persib Bandung Bermartabat, Teddy Tjahjono, Selasa, 26 April, dikutip VOI.
Kehadiran Eriyanto tentunya diharapkan bisa memperkuat lini pertahanan Maung Bandung. Tentunya, sang pemain harus cepat segera beradaptasi dengan rekan-rekan barunya agar bisa nyetel dengan pola permainan tim.
"Semoga bisa cepat beradaptasi juga dengan tim dan bekerja keras untuk bisa memaksimalkan kesempatan yang ada," ucap bos PT Persib Bandung Bermartabat tersebut.
Artikel ini telah tayang dengan judul Persib Bandung Datangkan Putra Daerah Jebolan Timnas Indonesia U-19.
Selain pemain Persiraja Banda Aceh, ikuti berita Aceh terkini. Klik link tersebut untuk berita paling update wilayah Aceh.