ACEH - Beberapa waktu lalu Kapolda Aceh, Irjen Ahmad Haydar, memerintahkan jajarannya untuk terus melakukan pengawasan terhadap distribusi dan persediaan minyak goreng di Aceh agar tidak terjadi kelangkaan.
"Seluruh jajaran kami perintahkan untuk terus mengawasi persediaan dan distribusi minyak goreng sehingga dapat mengantisipasi kelangkaan di pasaran," terang Ahmad Haydar di Banda Aceh, Kamis, 17 Maret, dikutip VOI dari Antara.
BACA JUGA:
Persediaan Minyak Goreng di Beberapa Daerah Aceh Aman
Dia menjelaskan bahwa pihaknya telah terjun ke lapangan guna memantau ketersediaan minyak goreng di Banda Aceh dan sekitarnya.
Pemantauan tersebut dilakukan di dua lokasi, yaitu di gudang minyak goreng curah yang terletak di Kampung Mulia, Kecamatan Kuta Alam, Kota Banda Aceh, dan gudang distributor minyak goreng kemasan yang terletak di Pagar Air, Kabupaten Aceh Besar.
"Kami mengimbau masyarakat tidak panik terkait persediaan minyak goreng. Belilah minyak goreng sesuai kebutuhan dan tidak membeli berlebihan," katanya.
"Terkait menjelang Ramadhan, Polda Aceh akan menjaga ketersediaan sembilan bahan pokok dan membentuk Tim Pengawasan Pangan untuk mengawasi perdagangan pangan jangan sampai ada yang menjual barang-barang kedaluwarsa dan lainnya," kata dia.
Artikel ini telah tayang dengan judul Kapolda Aceh Irjen Ahmad Perintahkan Jajaran Awasi Persediaan Minyak Goreng.
Selain persediaan minyak goreng di Aceh, ikuti berita Aceh terkini. Klik link tersebut untuk berita paling update wilayah Aceh.