Cara Mencegah Stunting Menurut Ahli, Cukupi Makanan Tembahan Bergizi
Ilustrasi Makanan Bergizi (Foto: Pixabay)

Bagikan:

ACEH - Langkah pencegahan stunting mesti dilakukan sejak dini. Hal tersebut disampaikan oleh Guru Besar Pangan dan Gizi Institut Pertanian Bogor (IPB) Prof. Ali Khomsan. Dia mengatakan, salah satu cara mencegah stunting adalah mengonsumsi makanan tambahan bergizi secara cukup.

“Melihat pola konsumsi di Indonesia saat ini, masyarakat harus meningkatkan konsumsi protein hewani, kacang-kacangan, umbi-umbian, buah dan sayur, sedangkan yang harus diturunkan adalah konsumsi beras dan terigu," terang Ali.

Beberapa Cara Mencegah Stunting

Ali menjelaskan hal tersebut dalam webinar Edukasi Gizi Untuk Keluarga Berkualitas: Pemenuhan Gizi Seimbang Melalui Sarapan untuk Mendukung Kualitas Gizi yang digelar Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN). Dalam acara tersebut, dia juga menjelaskan bahwa penanaman aneka tanaman seperti umbi memiliki keunggulan dalam budidaya, yaitu mudah ditanam dan adaptif dengan berbagai lingkungan dan perubahan iklim.

Selain itu, dia menyarankan untuk mengonsumsi jus kacang hijau yang mampu meningkatkan berat badan balita. Sementara, tempe akan meningkatkan berat badan pada balita umur 12--18 bulan.

Berdasarkan data Survei Status Gizi Balita Indonesia tahun 2021, prevalensi stunting di Indonesia adalah 24,4 persen. Angka ini telah turun 3,3 persen dari 27,7 persen pada tahun 2019. Hal ini perlu dilanjutkan melalui kolaborasi antarsektor untuk mengurangi risiko kejadian stunting di masa mendatang.

Dampak Stunting bagi Pertumbuhan dan Perkembangan

Dikutip VOI dari ANTARA, stunting bisa memengaruhi pertumbuhan dan perkembangan anak, di mana di atas 70 persen kejadiannya disebabkan oleh pola hidup, seperti konsumsi pangan dan aktivitas fisik. Untuk mengatasi memenuhi gizi seimbang, konsumsi aneka ragam bahan pangan yang diolah jadi menu menarik bisa menjadi solusi memenuhi gizi keluarga.

Sarapan juga berkontribusi 30 persen dari kebutuhan gizi. Sarapan bergizi seimbang terdiri dari makanan pokok, lauk pauk, serta sayur dan buah dapat meningkatkan asupan gizi seimbang yang di kemudian hari mampu mendukung tumbuh kembang anak.

Artikel ini telah tayang dengan judul Cegah Stunting dengan Makanan Tambahan Bergizi.

Selain cara mencegah stunting, ikuti berita Aceh terkini. Klik link tersebut untuk berita paling update wilayah Aceh.