Wacana Jokowi 3 Periode Kembali Hidup, Apdesi Deklarasikan Dukungan setelah Lebaran
Presiden Jokowi menghadiri pembukaan silaturahmi nasional Apdesi di Istora Senayan, Jakarta/tangkapan layar Youtube Sekretariat Presiden

Bagikan:

ACEH - Para kepala desa di Indonesia yang tergabung dalam Asosiasi Pemerintah Desa Seluruh Indonesia (Apdesi) memiliki rencana untuk mendeklarasikan dukungan agar Jokowi 3 periode. 

Menurut Ketua Umum Apdesi, Surtawijaya, deklarasi tersebut sebenarnya akan dilakukan Selal kemarin, yaitu saat Presiden Jokowi menghadiri pembukaan silaturahmi nasional Apdesi yang digelar di Istora Senayan, Jakarta. Namun, hal tersebut batal dilakukan karena mendapat pelarangan dari banyak pihak.

"Habis Lebaran kami deklarasi. Teman-teman di bawah kan ini bukan cerita, ini fakta," terang Surtawijaya di Jakarta, Selasa, 29 Maret, dikutip VOI.

"Tadinya mau hari ini, dilarang sama semua," lanjutnya.

Apdesi Sepakat Dukung Jokowi 3 Periode

Menurut Surtawijaya, dia dan kepala daerah lain telah sepakat mendukung Jokowi menjabat selama tiga periode. Hal tersebut karena Jokowi dinilai peduli terhadap desa dan mampu membawa kebaikan.

Dia menegaskan, tidak ada pihak yang mengarahkan kepala desa untuk menyuarakan dukungan Jokowi menambah masa jabatannya. Menurutnya, kepala desa tidak bisa dipaksa untuk menyatakan sesuatu.

"Enggak ada. Mana ada kepala desa diarahin? Kita enggak mau ada urusan kayak gitu tapi pure. Pure gini," tegasnya.

Dia juga mengaku bahwa dukungan tersebut tidak ada hubungannya dengan Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves), Luhut Binsar Pandjaitan. Menurutnya, salah satu pihak yang melarang Apdesi melakukan deklarasi dukungan Jokowi tiga periode pada Selasa kemarin adalah Luhut.

"Enggak ada (arahan Luhut, red). Dia melarang malah. Ketemu saja dilarang, kamu jangan cerita-cerita begitu. Sudah saya enggak berani ngomong. Tadi saya sudah mau teriak tiga periode tapi dilarang semua," ungkapnya.

Dalam acara pembukaan silaturahmi Apdesi tersebut, salah satu kepala desa di Aceh Tenggara, Aceh, Muslim, sempat menyebut langsung di hadapan Presiden Jokowi dia mendukung Presiden Jokowi tiga periode.

Pengakuan Kepala Desa dari Aceh Tenggara

Awalnya, Luhut yang juga hadir di acara tersebut memberi waktu bagi para perwakilan Apdesi untuk menyampaikan aspirasinya. Kepada Luhut, Muslim menyampaikan soal Taman Nasional Gunung Leuser di wilayahnya. Ia bercerita bahwa sebelum Jokowi menjabat, para petani kerap ditangkap di lokasi tersebut.

Selain itu, tanaman yang berada di Taman Nasional tersebut juga kerap ditebang. Hanya saja, kondisi itu berubah setelah Jokowi resmi menjadi Presiden pada 2014 lalu.

Setelah menyampaikan aspirasinya, Muslim yakin Luhut dan Jokowi bisa mendengarkan masukan darinya. Dia kemudian meneriakan Jokowi tiga periode.

"Saya yakin bapak bisa mengabulkannya dan pak presiden bisa mengabulkannya. Jokowi 3 periode. Setuju?," tuturnya.

Mendengar hal tersebut, peserta dari Apdesi turut menjawab secara kompak. "Setuju!" teriak para peserta lainnya.

Artikel ini telah tayang dengan judul Jokowi 3 Periode Kembali Bergema, Kali Ini Disuarakan Ribuan Kepala Desa di Pembukaan Silaturahmi Nasional APDESI.

Selain Jokowi 3 periode, ikuti berita Aceh terkini. Klik link tersebut untuk berita paling update wilayah Aceh.