Rektor USK Imbau Peserta SNMPTN 2021 Tidak Mandaftar SBMPTN Sebelum Pengumuman
Rektor USK, Prof Samsul Rizal (Antara)

Bagikan:

Rektor Universitas Syiah Kuala (USK), Prof. Samsul Rizal, mengimbau peserta Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) supaya tidak mendaftar Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) untuk Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) tahun 2021 sebelum pengumuman kelulusan muncul.

“Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi (LTMPT) telah mengeluarkan Surat Edaran terkait UTBK SBMPTN dan ada beberapa poin penting dalam surat tersebut yang patut menjadi perhatian peserta ujian ini,” terang Samsul di Banda Aceh, Minggu, 14 Maret.

Dalam edaran tersebut, jelas Samsul, peserta yang sudah dinyatakan lulus SNMPTN tidak bisa mendaftar pada jalur UTBK SBMPTN 2021. Oleh sebab itu, perlu menunggu pengumuman.

“Jika peserta SNMPTN 2021 ini melakukan pendaftaran sebelum pengumuman dan ternyata lolos SNMPTN, maka keikutsertaannya di SBMPTN tidak akan diproses dan biaya seleksi UTBK SBMPTN yang sudah dibayarkan tidak dapat ditarik lagi,” terangnya.

Surat edaran khusus terkait sistem pembayaran di Provinsi Aceh

Ia meminta para peserta SNMPTN bersabar sejenak. Jika ingin mendaftar SBMPTN, bisa terlebih dahulu memastikan kelulusannya pada jalur SNMPTN. Pengumuman akan dilaksanakan pada 22 Maret 2021.

Ia mengatakan UTBK untuk SBMPTN tahun 2021 telah dibuka mulai tanggal 15 Maret 2021 hingga 1 April 2021.

Terkait sistem pembayaran, LTMPT mengeluarkan surat edaran khusus untuk Provinsi Aceh karena sistem perbankan di Aceh yang telah berubah menjadi syariah semenjak diberlakukannya Qanun No.11 Tahun 2018 tentang Lembaga Keuangan Syariah, sehingga seluruh mitra bank LTMPT pada tahun 2021 tidak memiliki kantor operasional lagi di Aceh.

Surat Edaran tersebut menjelaskan, untuk Aceh sistem pembayarannya dapat dilakukan dengan beberapa cara, pertama, dapat melalui mobile banking, internet banking, atau sms banking pada bank Mandiri, BNI, BRI, dan BTN bagi pemilik rekening terkait.

Kedua, dapat melalui ATM Mandiri, BNI, dan BTN pada beberapa lokasi di Provinsi Aceh yang masih beroperasi. Ketiga, melalui teller di Bank Syariah Mandiri, BNI Syariah, dan BTN Syariah pada beberapa lokasi di Provinsi Aceh.

“Daftar ATM Bank Konvensional yang masih beroperasi dan bank syariah yang melayani pembayaran melalui teller ini dapat dilihat di laman website resmi LTMPT.ac.id,” kata Rektor.

Ia menambahkan, untuk informasi lebih lanjut terkait proses seleksi masuk perguruan tinggi ini, peserta bisa melihatnya di website resmi LTMPT. Jika ada kendala selama proses pendaftaran atau lainnya bisa menghubungi helpdesk LTMPT atau Humas USK pada nomor 08116752000.*

Ikuti berita dalam dan luar negeri lainnya hanya di VOI.id, Waktunya Merevolusi Pemberitaan!