Tim Gabungan Buru Pelaku Perampokan Bersenjata di Aceh Timur yang Menggasak Uang Rp140 Juta
Polisi gelar olah TKP perampokan kelompok bersenjata api di Aceh Timur, Senin (1/11/2021). (ANTARA/HO/Humas Polres Aceh Timur)

Bagikan:

ACEH - Polda Aceh mengerahkan tim pendukung Polres Aceh Timur untuk menangkap terduga pelaku perampokan bersenjata terhadap toko pakaian di Kabupaten Aceh Timur, Aceh.

Kepala Bidang Humas Polda Aceh, Kombes Winardy, mengungkapkan bahwa pelaku melancarkan aksinya menggunakan senjata api laras pendek. Pelaku tersebut melarikan uang pemilik toko sebanyak Rp140 juta.

"Polres Aceh Timur sudah melakukan olah tempat kejadian perkara atau TKP. Dan Polda Aceh menurunkan mengejar pelaku bersama Polres Aceh Timur," kata Kombes Winardy dilansir Antara, Senin, 1 November.

Olah TKP Dilakukan untuk Menemukan Pelaku Perampokan Bersenjata

Dia menjelaskan, perampokan terjadi pada Minggu, 31 Oktober, pukul 21.43 WIB. Toko yang berlokasi di Arul Pinang, Kecamatan Peunaron, Kabupaten Aceh Timur itu adalah milik Z.

Kapolres Aceh Timur, AKBP Mahmun Hari Sandy Sinurat, mengatakan bahwa personel Unit Identifikasi Satuan Reserse Kriminal Polres Aceh Timur telah terjun ke tempat kejadian perkara (TKP).

"Proses identifikasi dan olah TKP untuk mengumpulkan bukti-bukti terkait peristiwa tersebut, termasuk mencari proyektil atau selongsong peluru. Pelaku diduga tiga orang," kata AKBP Mahmun Hari Sandy Sinurat.

Mahmun mengimbau masyarakat tidak perlu cemas atau khawatir terhadap kasus perampokan tersebut. Kondisi keamanan dan ketertiban masyarakat setelah kejadian tetap berlangsung kondusif.

"Kami minta masyarakat tetap melakukan aktivitas seperti biasa. Secara umum, keamanan di Kabupaten Aceh Timur kondusif. Kepolisian terus memburu tiga pelaku perampokan tersebut," kata AKBP Mahmun Hari Sandy Sinurat.

Artikel ini telah tayang dengan judul Perampok Bersenjata Laras Pendek Satroni Toko Pakaian di Aceh, Duit Rp140 Juta Dibawa.

Seain perampokan bersenjata, ikuti berita dalam dan luar negeri lainnya hanya di VOI.id, Waktunya Merevolusi Pemberitaan!