ACEH – Kulit Anda termasuk kulit yang mudah berjerawat ya? Dikutip VOI dari laman Cosmopolitan, jerawat merupakan kondisi kulit yang terjadi karena penyumbatan oleh minyak, kotoran, dan sel-sel kulit mati pada folikel rambut. Menurut American Academy of Dermatology, melakukan skincare routine untuk kulit berjerawat bisa membantu mengurangi jerawat, bahkan membuatnya tidak muncul lagi.
Anda tertarik untuk mencoba? Skincare routine untuk kulit berjerawat ini harus Anda lakukan secara berurutan. Selain itu, jangan sampai ada bagian yang terlewat.
BACA JUGA:
Belajar Skincare Routine untuk Kulit Berjerawat
-
Bersihkan makeup dengan makeup remover
Salah satu penyebab munculnya jerawat adalah pembersihan makeup yang tidak maksimal. Sisa-sisa makeup pada kulit wajah akan menyumbat pori-pori dan menyebabkan jerawat.
Oleh sebab itu, Anda harus memastikan membersihkan makeup di wajah sampai tuntas menggunakan makeup remover. Ini bisa mengangkat sisa makeup, debu, minyak, dan kotoran lainnya yang menempel pada kulit wajah dengan baik.
Karena kulit berjerawat pada umumnya memiliki kulit berminyak, pastikan Anda membersihkan wajah dengan makeup remover yang berbasis air atau gel.
-
Bersihkan wajah
Dikutip dari laman Byrdie, Arash Akhavan, MD, FAAD, dokter kulit bersertifikat, merekomendasikan agar Anda yang memiliki kulit berjerawat untuk membersihkan wajah dua kali sehari, pada pagi dan malam hari.
Banyak face wash yang mengklaim sebagai penyerap minyak terbaik, namun tidak semua minyak buruk bagi kulit. Justru kulit tetap memerlukan minyak alami! Hal ini karena, menggunakan face wash yang turut menyerap minyak alami, dapat membuat kelenjar sebaceous memproduksi lebih banyak minyak yang dapat menimbulkan lebih banyak jerawat.
Oleh karena itu, Akhavan menyarankan untuk menggunakan face wash lembut yang mengandung salicylic acid, berbentuk foam cleanser, dan berlabel non-comedogenic.
Hindari penggunaan spons atau sikat eksfolian abrasif yang dapat menyebabkan peradangan kulit dan bisa memperburuk kondisi kulit berjerawat.
-
Gunakan toner tea treeatau witch hazel
Setelah membersihkan kulit wajah, langkah selanjutnya adalah menggunakan toner, yang dapat membantu menghilangkan kelebihan minyak dan sisa kotoran dari kulit serta menyeimbangkan pH kulit.
Tea tree dan witch hazel sangatlah baik untuk kulit berminyak. Saat digunakan, kedua kandungan ini akan ‘menyapu bersih’ minyak berlebih pada kulit wajah, sehingga mengurangi dan menghindari jerawat muncul kembali.
Sebelum ada produk-produk yang memiliki kandungan seperti Benzoyl Peroxide atau Niacinamide, masyarakat di zaman dahulu kala menggunakan bahan-bahan alami seperti tumbuh-tumbuhan dan buah-buahan untuk mengobati kulit berjerawat.
Witch Hazel adalah salah satu jenis tanaman berbunga yang hanya bisa didapatkan di benua Amerika Utara dan negara Jepang. Sedangkan, Tea Tree, sesuai namanya adalah pohon teh Melaleuca Alternifolia yang aslinya berasal dari Queensland Tenggara dan pantai timur laut. New South Wales, Australia. Keduanya memiliki sifat antiseptik dan anti inflamasi yang dapat mengatasi masalah jerawat.
Artikel ini telah tayang dengan judul Kulit Berjerawat, Begini Cara yang Tepat Melakukan Skincare Routine.
Selain skincare routine untuk kulit berjerawat, ikuti berita dalam dan luar negeri lainnya hanya di VOI Aceh.