Berita COVID-19: 50 Pegawai Kemenparekraf Positif COVID-19, Sandiaga Uno Terapkan WFH Total
Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Uno (Dok. Antara)

Bagikan:

ACEH - Sandiaga Uno, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, menerapkan kebijakan bekerja dari rumah atau work from home (wfh) secara total kepada pegawai di Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf). Hal tersebut diambil setelah ada 50 pegawai Kemenparekraf yang terkonfirmasi positif COVID-19.

Sandiaga juga meminta masyarakat untuk mendoakan para pegawai positif di kementerian yang ia pimpin agar segera pulih dan bisa beraktivitas kembali.

"Kami prihatin ada 50 rekan kami terkonfimasi terkena COVID-19. Kita doakan saudara-saudara kita segera pulih dan kembali beraktivitas seperti sedia kala," kata Sandiaga dalam konferensi pers virtual, Selasa, 22 Juni.

Peningkatan Kasus COVID-19 terhadap Pariwisata

Sandiaga Uno mengatakan, meningkatnya kasus COVID-19 akhir-akhir ini menjadi tantangan yang berat bagi sektor pariwisata dan ekonomi kreatif, terutama Bali yang roda perekonomiannya berporos pada sektor pariwisata.

Menurutnya, ekonomi Bali diprediksi akan kembali mengalami kontraksi pada kuartal II 2021, bahkan hingga minus 8 persen. Namun, lanjut Sandiaga, kondisi tersebut harus dihadapi dengan berbagai inovasi.

"Ini memaksa kita meningkatkan inovasi, adaptasi, kolaborasi, dan kepatuhan terhadap protokol yang ketat dan disiplin," ucapnya.

Artikel ini telah tayang di VOI.id dengan judul 50 Karyawan Kemenparekraf Kena COVID-19, Sandiaga Uno Instruksikan Work From Home Total. Waktunya Merevolusi Pemberitaan!