Deretan Lagu Terbaik Bob Tutupoly, Anak Muda pun Pernah Mendengarnya
Bob Tutupoly (tangkapan layar)

Bagikan:

ACEH - Penyanyi legenda Tanah Air, Bob Tutupoly, meninggal dunia pada Selasa, 5 Juli dini hari. Dia meninggal di usia 82 tahun karena sakit yang telah diderita sejak lama. 

Bob Tutupoly telah bermusik sejak tahun 1965. Berbagai lagu telah dirilis dan bebearpa menjadi hits pada masanya. Beberapa lagu bahkan masih sering terdengar hingga saat ini. Dari banyaknya lagi yang pernah dia bawakan, berikut 5 lagu terbaik Bob Tutupoly menurut VOI.

Daftar 5 Lagu Terbau Bob Tutupoly

Kerinduan

Lagu Kerinduan merupakan salah satu lagu hits dari Bob Tutupoly. Lagu ini merupakan trek utama dari album berjudul self titled yang dirilis pada tahun 1976. Kerinduan ditulis oleh Yasir Syam yang menjadi partner menulis seorang Bob Tutupoly.

Tiada Maaf Bagimu

Ditulis Yessy Wenas, lagu ini adalah salah satu trek dari album Self Titled. Lirik lagu Tiada Maaf Bagimu mendayu, ditambah narasi dari Bob Tutupoly di tengah lagu, membuat lagu lawas ini tetap hits sesuai zamannya.

Widuri

Rasanya tidak bisa tidak menyebut Widuri sebagai salah satu lagu terbaik Bob Tutupoly. Ditulis oleh Adriadie, lagu Widuri menjadi rilisan terbarunya setelah berkarier di Amerika Serikat. Lagunya menceritakan ungkapan cinta kepada seseorang bernama Widuri.

Tinggi Gunung Seribu Janji

Seorang Bob Tutupoly dikenal dengan gaya bernyanyi serta lirik yang puitis. Oleh karena itu, ia menelurkan banyak hits termasuk Tinggi Gunung Seribu Janji. Lagu ini ditulis oleh Slamet Riyadi dan dirilis pada tahun 1976.

Mengapa Tiada Maaf Bagimu

Mengapa Tiada Maaf Bagimu masuk ke dalam album Seleksi Emas Bob Tutupoly yang dirilis pada tahun 1991. Lagu ini ditulis Yessy Wenas dan sempat dibawakan lagi oleh Yuni Shara pada 1997.

Artikel ini telah tayang dengan judul 5 Lagu Terbaik dari Bob Tutupoly.

Selain lagu lagu terbaik Bob Tutupoly, ikuti berita Aceh terkini. Klik link tersebut untuk berita paling update wilayah Aceh.