SEA Games 2021, Pelari Odekta Elvina Naibaho Berikan Emas untuk Merah Putih
Odekta Naibaho (Instagram @odekta_naibaho)

Bagikan:

ACEH - Belum lama ini Odekta Elvina Naibaho menambah perolehan emas Indonesia di SEA Games Hanoi 2021. Dia menjadi yang terdepan dalam nomor maraton putri.

Perempuan berusia 30 tahun ini berhasil mengalahkan wakil Filipina, Christine Hallasgo, pada Kamis, 19 Mei pagi. Di tempat ketiga atau peroleh medali perunggu adalah pelari dari Singapura, Jasmine Goh.

Emas Kedua Indonesia dari Cabang Atlet di SEA Games 2021

Dari cabang atlet, nomor ini menjadi emas kedua di Sea Games tahun kali ini sejauh ini. Sebelumnya, emas dari cabang atlet didapatkan oleh Indonesia melalui nomor tolak peluru diwakili oleh Eki Febri Ekawati.

Capaian Odekta menjadi akhir dari puasa maraton putri Indonesia yang telah berjalan selama 11 tahun. Triyaningsih menjadi atlet terakhir sebelum Odekta yang menyumbangkan emas bagi Merah Putih saat SEA Games di Indonesia pada 2011 lalu.

Dari maraton, medali untuk Indonesia juga sukses disumbang oleh Agus Prayogo. Atlet 36 tahun itu mengamankan medali perak setelah kalah dari wakil Vietnam dan mengungguli lawannya asal Thailand.

Perolehan Indonesia di SEA Games 2021

Medali emas yang didapat Odekta merupakan medali emas ke-37 bagi Indonesia dalam SEA Games 2021. Per pukul 09.30 pagi, total Indonesia sudah mengumpulkan 136 medali, termasuk 50 medali perak dan 49 perunggu.

Hasil ini membuat Indonesia naik ke posisi empat besar klasemen sementara. Di atas Indonesia berturut-turut ditempati Filipina, Thailand, dan tuan rumah Vietnam yang sudah mengoleksi 126 medali emas.

Artikel ini telah tayang dengan judul Mantap! Odekta Naibaho Sumbang Emas ke-37 bagi Indonesia dari Nomor Maraton.

Selain emas di SEA Games Hanoi 2021, ikuti berita Aceh terkini. Klik link tersebut untuk berita paling update wilayah Aceh.