ACEH - Presiden Joko Widodo (Jokowi) terbang ke Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) hari ini, 21 Juli. Presiden melaksanakan rangkaian kunjungan kerja di provinsi tersebut, termasuk meresmikan beberapa infrastruktur pariwisata di Taman Nasional Komodo.
Jokowi didampingi oleh Iriana, istrinya, serta rombongan terbatas menuju Bandar Udara Komodo, Labuan Bajo, Kabupaten Manggarai Barat dari Bandara Halim Perdanakusuma, Jakarta, pagi ini. Sampai di Manggarai Barat, Presiden akan melakukan peninjauan serta peresmian perluasan bandara tersebut.
BACA JUGA:
Penataan Pulau Rinca di Taman Nasional Komodo
Selanjutnya, rombongan menuju Pulau Rinca yang terletak di Manggarai Barat dengan menggunakan kapal pinisi. Jokowi akan meresmikan penataan kawasan Pulau Rinca di Taman Nasional Komodo.
Kegiatan selanjutnya, Presiden menuju Kawasan Strategis Pariwisata Nasional (KSPN) Marina, Labuan Bajo, untuk meresmikan penataan kawasan Marina-Labuan Bajo dan sistem pengelolaan sampah Warloka.
Kemudian, kunjungan kerja Presiden pada Kamis ditutup dengan bermalam di NTT dan melanjutkan agenda kerja, Jumat 21 Juli.
Turut mendampingi Jokowi dan Iriana dalam penerbangan menuju ke Provinsi NTT adalah Sekretaris Kabinet Pramono Anung, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Salahuddin Uno dan Kepala Sekretariat Presiden Heru Budi Hartono.
Artikel ini telah tayang dengan judul Jokowi Bertolak ke NTT, Bakal Resmikan Pulau Rinca di Taman Nasional Komodo.
Selain Pulau Rinca di Taman Nasional Komodo, ikuti berita Aceh terkini. Klik link tersebut untuk berita paling update wilayah Aceh.