Seragam Satpam Berubah, Kini Emban Tugas Kepolisian Terbatas
Seragam satpam yang baru (RIZKY ADYTIA-VOI)

Bagikan:

Aceh - Beberapa waktu lalu Jenderal Listyo Sigit Prabowo, Kapolri, meresmikan perubahan warna seraganm satpam (satuan pengaman). Saat ini satpam memiliki identitas dalam mengemban fungsinya sebagai kepolisian terbatas.

"Semoga rekan-rekan satuan keamanan profesional dalam mengemban fungsi kepolisian terbatas, dan tentunya kehadirannya betul-betul dirasakan masyarakat," terang Sigit dalam sambutannya pada upacara Hari Ulang Tahun Satuan Pengamanan (Satpam) ke-41, Rabu, 2 Februari, dikutip VOI.

Warna Seragam Satpam Jadi Krem

Warna seragam satpam telah resmi berubah. Jika sebelumnya warna seragam satpam mirip dengan seragam polisi, sekarang menjadi warna krem dengan celana cokelat.

Kapolri berharap dengan bergantinya seragam, satpam bisa menjalankan tugas dengan lebih baik lagi. Satpam diharapkan bisa mendeteksi tindak kejahatan awal sehingga langkah pencegahan bisa dilakukan.

"Satpam diharapkan mampu mendeteksi potensi kejahatan secara dini dan dapat melakukan tindakan pencegahan serta cepat sebagai bagaian dari pemolisian yang prediktif," kata Sigit.

"Saat ini satuan pengamanan memiliki peran yang semakin penting dalam upaya pemeliharaan kamtibmas," sambungnya.

Bahkan, Sigit menyebut satpam memiliki peran besar dalam pengendalian COVID-19. Mereka juga merupakan garda terdepan untuk mengingatkan masyarakat agar menaati protokol kesehatan (prokes).

"Berperan dalam penjaringan pandemi COVID-19 satpam berperan penting dalam mengawali pendisiplinan masyarakat terhadap protokol kesehatan di lingkungan atau kawasan tugas rekan-rekan bekerja seperti pasar, mall, pusat perbelanjaan, pabrik, dan tempat pariwisata dan juga tempat-tempat yang lain di mana rekan-rekan berada," ungkap Kapolri.