Aceh - Rizal Ramli, ekonom senior, memberikan kritikan terkait kelangkaan minyak goreng di sejumlah pasar tradisional. Menurutnya, kinerja menteri Presiden Joko Widodo hanya menang gaya.
Melalui cuitan di akun Twitter-nya, @RamliRizal, Rizal mengatakan bahwa menteri-menteri Jokowi tidak bisa bekerja karena hingga saat ini belum mampu mengatasi harga minyak goreng.
BACA JUGA:
"Memang menteri2 Jokowi ndak bisa kerja, sudah sebulan lebih, nurunin harga minyak goreng aja ndak bisa. Menang di gaya doang," bunyi cuitan Rizal pada 1 Februari, dikutip VOI.
Eko Patrio Kritik Mendag Terkait Minyak Goreng
Sebelumnya, hal serupa diungkapkan oleh anggota Komisi VI Dewan Perwakilan Rakyat, Eko Hendro Purnomo alias Eko Patrio, yang menyebut hotline Kementerian Perdagangan untuk minyak goreng hanya bentuk pencitraan Menteri Perdagangan, M. Lutfi.
Dalam kesempatan yang sama, Lutfi membantah jika dirinya melakukan pencitraan dengan mengadakan hotline. Menurutnya, pekerjaannya sebagai Menteri Perdagangan telah membuatnya pusing sehingga tidak perlu melakukan pencitraan seperti yang dituduhkan.
"Tidak ada masalah pencitraan. Jadi mendag saja sudah pusing," terang Lutfi dalam rapat bersama Komisi VI DPR pada Senin, 31 Januari 2022.
Menanggapi kelangkaan minyak goreng, Lutfi kembali menurunkan harga minyak goreng yang tadinya satu harga di Rp14.000/liter menjadi Rp11.500/liter pada Selasa, 1 Februari.
Instruksi Mendag kepada Produsen Minyak Goreng
Menteri Perdagangan juga menginstruksikan para produsen untuk mempercepat penyaluran minyak goreng serta memastikan tidak terjadi kekosongan di tingkat pedagang dan pengecer, baik di pasar tradisional maupun ritel modern.
Ia juga menghimbau masyarakat untuk bijak dalam membeli dan tidak melakukan panic buying karena pemerintah menjamin stok minyak goreng tetap tersedia dengan harga yang terjangkau.
"Pemerintah juga akan mengambil langkah-langkah hukum yang sangat tegas bagi para pelaku usaha yang melanggar ketentuan," ujar Lutfi.
Melalui kebijakan ini ia mengharapkan masyarakat bisa terus mendapatkan minyak goreng dengan harga terjangkau dan pedagang serta produsen tetap diuntungkan.
Artikel ini telah tayang dengan judul Sindiran Keras Rizal Ramli untuk Mendag Lutfi karena Minyak Goreng Langka di Beberapa Daerah: Menteri Jokowi Menang di Gaya Doang.
Selain harga minyak goreng, ikuti berita dalam dan luar negeri lainnya hanya di VOI Aceh.