Rekomendasi Alternatif Mi dan Pasta saat Diet
Ilustrasi mie dan pasta rendah karbohidrat untuk diet (Unsplash/Hermes Rivera)

Bagikan:

ACEH - Orang yang sedang menjalani program diet penurunan berat badan biasanya perlu menghindari mi dan pasta. Jika tetap ingin merasakan kuliner tersebut, ada alternatif mi dan pasta yang bisa dipilih, misalnya yang rendah karbohidrat.

Seperti telah diketahui, mi dan pasta merupakan salah satu jenis makanan yang tinggi karbohidrat. Nah, jika Anda ingin merasakan mi dan pasta tanpa khawatir merusak program diet, berikut beberapa alternatifnya.

Ragam Alternatif Mi dan Pasta saat Diet

1. Sayuran spiral

Mi berbahan sayuran tetapi dipotong spiral ini tidak mengandung karbohidrat sederhana. Makanan ini mengandung karbohidrat kompleks serta serat yang bisa membantu Anda dalam membuat menu diet lebih variatif.

Alat untuk membuat bakmi spiral dari sayuran ini disebut spiralizer. Hasil potongannya panjang menyerupai mi. Sayuran yang bisa dipilih untuk diolah antara lain zucchini, wortel, lobak, bit, dan mentimun.

2. Lasagna terong

Terong lebih sering dikonsumsi sebagai sayuran. Dalam satu porsi terong atau 100 gram mengandung 9 gram karbohidrat. Terong juga merupakan sumber serat, vitamin K, tiamin, dan mangan. Dikutip VOI dari Healthline, untuk menyiapkan lasagna terong, bisa dimulai dengan potong tipis memanjang.

Kemudian, olesi kedua sisinya dengan minyak, lalu panggang sampai irisan lembut berwarna keemasan. Terong panggang tersebut bisa sebagai alternatif pengganti pasta saat membuat lasagna.

3. Shirataki

Mi shirataki berukuran panjang, berwarna putih yang disebut juga dengan konjak atau bakmi ajaib. Shirataki rendah karbohidrat dan mengenyangkan sehingga populer dikenal oleh yang sedang berdiet. Anda bisa membelinya kering atau basah. Cara menyiapkan mudah, cukup buka kemasan dan bilas dengan baik di bawah air panas mengalir kemudian tambahkan saus pilihan Anda.

4. Mi tahu

Bisa dibilang mi alternatif keempat ini sebagai variasi shirataki tradisional. Bakmi tahu terbuat dari campuran serat tahu dan glukomanan yang hanya mengandung sedikit kalori. Mi ini juga terjual siap dimasak, cara menyiapkannya sama seperti mi shirataki.

5. Pasta rumput laut

Rumput laut segar setelah dipanen, kemudian dibilas, lantas dikeringkan. Begitulah cara mengolah rumput laut menjadi pasta dengan rasa yang lebih kaya. Meskipun rumput laut secara alami rendah kalori dan karbohidrat, ia mengandung tinggi mineral. Bahkan rumput laut merupakan sumber vitamin K, folat, magnesium, kalsium, dan zat besi.

Untuk mengolahnya menjadi hidangan bertekstur seperti spaghetti atau fetuccine, Anda cukup merebusnya hingga mencapai konsistensi yang diinginkan. Kalau dikukus, mungkin akan memiliki tekstur lebih padat.

Berasal dari sayuran segar, merupakan alternatif pasta dan bakmi yang bisa dibuat di rumah. Selain mudah, sumber makanan ini kaya serat, vitamin, mineral, senyawa bermanfaat, dan tentu saja rendah karbohidrat.