Pembangkit Listrik Peusangan Mulai Pasok Listrik Aceh pada 2023
Pekerja menyelesaikan pembangunan tempat peletakan turbin di PLTA Peusangan (Antara)

Bagikan:

Pembangkit Listrik Tenaga Air (PLTA) Peusangan 1 dan 2 yang ada di Kabupaten Aceh Tengah, Provinsi Aceh efektif mendistribusikan energi pada 2023. Hal tersebut diungkapkan oleh General Manager PT PLN Unit Induk Wilayah Aceh, Abdul Mukhlis.

“Insyaallah pada tahun 2023 energi yang dihasilkan PLTA Peusangan 1 dan 2 akan masuk sistem untuk memenuhi kebutuhan listrik Aceh,” terang Abdul di Takengon, Selasa, 6 April.

Progres pembangunan PLTA Peusangan 1 dan 2 mencapai 84 persen

Menurutnya, PLTA Peusangan 1 dan 2 mampu menghasilkan listrik sebesar 88 Mega Watt yang akan meningkatkan keandalan listrik di Aceh. Ia mengatakan, pembangunan PLTA Peusangan tak tampak ada gerakan pembangunan jika dilihat dari luar, tetapi di dalam terowongan telah banyak perkembangan, salah satunya adalah pembuatan tempat peletakan turbin di power house.

“Di dalam terowongan yang kita lalui sepanjang satu kilometer dengan kedalaman 120 meter dari permukaan tanah tersebut banyak pekerja yang sedang melakukan pengelasan untuk tempat penempatan turbin dan kelengkapan lainnya,” jelasnya.

Menurut Asisten Manajer Bagian Teknik pada UPP KITSUM 5 PLTA Peusangan, Rahadiarta Wirawibawa, pembangkit listrik Peusangan sudah memasuki progres pembangunan sekitar 84 persen. Pembangunan PLTA Peusangan 1 dan 2, tambah Rahadiarta, menelan biaya investasi sekitar Rp5 triliun.

Selain berita soal pembangkit listrik di Peusangan, ikuti berita dalam dan luar negeri lainnya hanya di VOI.id, Waktunya Merevolusi Pemberitaan!