Ragam Kue Kering Khas Aceh untuk Teman Ngopi dan Oleh-Oleh
Proses pembuatan keukarah (antaranews)

Bagikan:

Aceh tak hanya terkenal dengan kopi gayo. Provinsi paling barat Indonesia ini juga punya banyak kudapan yang rasanya nikmat. Cocoklah buat bersantai sambil ngopi. Salah satu jenis kudapan tersebut adalah kue kering khas Aceh.

Dengan bentuk dan rasa yang beragam, kue kering juga jadi pilihan yang cocok untuk dijadikan oleh-oleh saat berlibur tempat wisata di Aceh. Apalagi, kue kering tak cepat basi. Berikut adalah beberapa kue kering khas Aceh untuk masuk daftar belanjamu.

Pilihan kue kering Aceh untuk kudapan dan oleh-oleh

1.    Keukarah

Keukarah punya nama lain kue karah. Ini adalah jajanan yang populer di Provinsi Aceh. Keukarah sering juga disebut mirip dengan sarang burung.

Sebabnya, kue kering Aceh yang terbuat dari tepung beras ini dibentuk seperti bongkahan bihun kering. Rasa dari keukarah adalah manis dengan tekstur yang renyah.

2.    Bhoi

Kue yang satu ini merupakan kue tradisional Aceh yang mirip dengan bolu. Tekstur luar dari bhoi kering, tetapi bagian dalamnya sangat lembut.

Bentuk dari bhoi bermacam-macam, ada yang dibentuk seperti bunga, ikan, binatang-binatang lain, atau hanya dicetak dengan loyang. Kuliner ini sangat cocok dinikmati bersama kopi sambil bersantai.

3.    Kembang loyang

Kue yang satu ini kerap ditemukan juga di daerah lain, seperti Jawa Tengah. Kembang loyang memiliki bentuk seperti bunga atau kembang.

Bahan dasar untuk membuat kue ini adalah tepung beras yang dicampir wijen. Rasa yang dimiliki oleh kembang loyang adalah manis dan gurih.

Selain ragam kue kering khas Aceh, ikuti berita dalam dan luar negeri lainnya hanya di VOI.id, Waktunya Merevolusi Pemberitaan!