ACEH - Beberapa waktu lalu Presiden Joko Widodo (Jokowi) meninggalkan Ukraina menuju Polandia menggunakan kereta. Dari negara tersebut, kunjungan Presiden Jokowi di Benua Eropa berlanjut ke Rusia untuk bertemu Presiden Rusia, Vladimir Putin.
Ini merupakan bagian dari misi perdamaian yang dilakukan oleh Jokowi di tengah peperangan antara Rusia dan Ukraina.
BACA JUGA:
Perjalanan Kunjungan Presiden Jokowi di Rusia
Presiden Jokowi dan Iriana tiba di di Stasiun Przemysl Glowny di kota Przemysl, Polandia pada Kamis, 30 Juni 2022 sekitar pukul 06.30 waktu setempat setelah menempuh perjalanan dengan Kereta Luar Biasa (KLB) selama 11 jam.
"Dari stasiun, Presiden dan Ibu Iriana beserta rombongan langsung menuju Bandar Udara Internasional Rzeszow-Jasionka, Polandia dan langsung bertolak menuju ke Bandara Vnukovo II di Moskow, Rusia dengan menggunakan pesawat Garuda Indonesia GIA-1 sekitar pukul 09.00 waktu setempat," dikutip VOI dari situs Presiden Republik Indonesia, Kamis, 30 Juni.
"Siang hari nanti, di hari kelima kunjungan kerjanya ke luar negeri, Presiden Jokowi dijadwalkan akan mengadakan pertemuan dengan Presiden Rusia Vladimir Putin di Kremlin," lanjut situs tersebut.
Kunjungan Presiden Jokowi di Ukraina
Ketika di Ukraina, Presiden Jokowi dan Ibu Negara Iriana sempat meninjau lokasi kompleks apartemen yang hancur akibat serangan Rusia. Jokowi juga menyerahkan bantuan kemanusiaan kepada fasilitas kesehatan yang ada di Kyiv.
Sorenya, Presiden Jokowi diterima langsung oleh Presiden Volodymyr Zelensky di Istana Maryinsky, membahas sejumalah permasalahan, mulai dari perang yang terjadi hingga rekonstruksi pasca-perang.
"Kami memulai misi perdamaian ini dengan niat baik. Semoga dimudahkan," tulis Presiden Jokowi di Twitter sebelum perjalanan ke Ukraina.
Artikel ini telah tayang dengan judul Gaspol, Tiba di Polandia Naik Kereta 11 Jam, Presiden Jokowi Langsung Terbang ke Rusia Temui Presiden Putin.
Selain kunjungan Presiden Jokowi, ikuti berita Aceh terkini. Klik link tersebut untuk berita paling update wilayah Aceh.