Tips Membiasakan Hidup Tertata dengan Aktivitas Sederhana
Ilustrasi cara agar hidup lebih tertata (Unsplash/Jan Piatkowski)

Bagikan:

ACEH - Pembentukan kebiasaan baik tentu tak bisa instan. Namun, dengan melakukannya secara terus-menerus, hidup bisa jadi lebih tertata. Beberapa hal sederhana akan memberikan dampak yang besar jika dilakukan terus. Menurut Alice Boyes, Ph.D., ada kebiasaan sederhana, tidak rumit, dan manfaatnya signifikan. Terkait hal tersebut, tips membiasakan hidup tertata yang bisa dilakukan.

Kebiasaan ternentu membantu Anda menata hidup, maksudnya jadi lebih spesifik dalam mengorganisir berbagai aktivitas sehari-hari agar tidak berantakan. Disadur VOI dari Psychology Today, berikut ini beberapa aktivitas sederhana yang bisa Anda biasakan.

Tips Membiasakan Hidup Tertata 

1. Mendokumentasikan hal penting

Anda perlu membiasakan diri untuk mendokumentasikan barang atau hal yang penting. Dengan kebiasaan ini, Anda akan lebih mudah saat mencari barang tersebut suatu saat. Anda bisa mendokumentasikan surat penting, tugas kantor, alamat email, waktu janji ketemu, dll.

Catatan ini akan membantu Anda. Buatlah folder-folder supaya lebih mudah diakses dan dicari. Sebisa mungkin, simpan di lokasi yang bebas diakses kapan saja.

2. Jadwalkan cek kesehatan

Tips selanjutnya soal kesehatan. Cek kesehatan sering kali dilupakan atau diabaikan. Meski tubuh terasa bugar, jangan biarkan hal tak terduga berkaitan dengan kesehatan membuat Anda harus meninggalkan aktivitas penting nantinya.

Kesehatan juga modal untuk hidup bahagia. Jika Anda membiasakan diri melakukan cek kesehatan, misalnya setiap tahun, Anda bisa mengetahui apa yang harus diubah dari pola makan dan gaya hidup yang memengaruhi tubuh Anda.

3. Letakkan barang di tempat yang sama

Salah satu barang yang kecil, sederhana, tetapi krusial, ialah kunci. Kunci kerap kali sulit dicari-cari. Banyak yang memiliki tempat meletakkan kunci ketika di rumah, misalnya gantungan di dekat pintu, mangkok di meja tengah, atau kantong dalam loker.

Ini dilakukan supaya mempermudah dicari ketika dibutuhkan. Tetapi ketika Anda bepergian dan menginap di hotel, jangan sampai waktu Anda terbuang karena lupa meletakkan kunci. Selain kunci, letakkan barang-barang berharga pada tempat yang mudah diingat atau terlihat.

4. Buat daftar rutinitas sebagai pengingat

Lagi-lagi karena lupa, aktivitas yang sudah direncanakan bisa buyar. Menurut studi yang dikutip Boyes, daftar periksa sederhana adalah alat yang baik untuk pengaturan diri. Daftar periksa sederhana berisi rutinitas apa saja yang rencana akan dilakukan. Ini bisa membatu setiap aktivitas lebih terorganisasi dan enggak ada yang kelupaan.

5. Menyapa orang-orang terdekat

Baik rekan kantor maupun pasangan tercinta, biasakan untuk menyapanya dengan penuh perhatian. Sebuah penelitian dilakukan oleh John Gottman, ‘reuni’ harian adalah momen pentung untuk kesehatan hubungan secara keseluruhan.

Tutup Boyes, kebiasaan sederhana di atas sangat efektif. Sebab penelitian menunjukkan bahwa apa yang kita lakukan memengaruhi cara kita berpikir.

Artikel ini telah tayang dengan judul Cara Sederhana Agar Hidup Lebih Tertata, Lakukan 5 Kebiasaan Ini.

Selain tips membiasakan hidup tertata, ikuti berita Aceh terkini. Klik link tersebut untuk berita paling update wilayah Aceh.