Target Vaksinasi COVID-19 pada Siswa SD di Banda Aceh Adalah 24 Ribu Anak dalam Dua Pekan
Ilustrasi vaksinasi (antara)

Bagikan:

ACEH - Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kota Banda Aceh memiliki target untuk melakukan vaksinasi COVID-19 terhadap 24.000 siswa sekolah dasar (SD) dalam waktu lebih kurang dua pekan.

"Jumlah siswa yang memang mau divaksinasi sekitar 24 ribu orang untuk sekolah dasar," terang Kepala Disdikbud Banda Aceh Sulaiman, di Banda Aceh, Rabu, 26 Januari, dikutip VOI dari Antara.

Capaian Vaksinasi COVID-19 Siswa SD

Ia menjelaskan, total siswa SD tersebut di luar siswa sekolah madrasah ibtidaiyah negeri (MIN) di bawah Kemenag serta anak-anak yang umum lainnya. Untuk mengejar target tersebut, lanjut, Sulaiman, pihaknya telah mulai melaksanakan vaksinasi kepada anak sejak beberapa hari lalu dan telah mencapai hasil maksimal, yaitu sekitar 4.000 siswa.

"Sekitar 4.000 siswa yang sudah kami vaksinasi dalam dua hari ini dan ini terus berlanjut dengan target dua minggu selesai untuk siswa di Banda Aceh," ujarnya.

Sulaiman mengatakan, selama proses vaksinasi COVID-19 anak SD itu belum ada kendala di lapangan, baik itu yang sakit karena efek samping maupun penolakan yang serius.

"Untuk vaksin anak sampai hari ini alhamdulillah tidak ada kendala, dan mudah-mudahan kita doakan terus berjalan lancar," katanya.

Kendala Vaksinasi COVID-19

Menurut Sulaiman, kendala kecil yang dihadapi saat ini hanya masih ada sedikit penolakan dari para orang tua atau wali murid dan itu menjadi salah satu tantangan bagi pihaknya.

"Kendala lain masih ada orang tua yang belum setuju dan itu menjadi tantangan bagi kami. Meski begitu dua minggu ke depan kami akan tetap kejar target, setelah itu baru kami evaluasi apa kendala lainnya," demikian Sulaiman.

Artikel ini telah tayang dengan judul 24.000 Siswa SD di Banda Aceh Ditargetkan Dapat Suntikan Vaksin dalam Dua Pekan.

Selain vaksinasi COVID-19 siswa SD, ikuti berita dalam dan luar negeri lainnya hanya di VOI Aceh.