5 Tanaman Penghias Taman di Rumah Minimalis
Ilustrasi (Pexels)

Bagikan:

ACEH - Tahu tidak, apa saja yang harus diperhatikan saat ingin membuat taman penghias rumah minimalis? Selain struktur dan desain dari taman itu sendiri, Anda juga harus memperhatikan jenis tanaman penghiasnya.

Biasanya, apa saja sih jenis yang bisa ditanam di taman minimalis milik Anda? Yuk ikuti petunjuk dari Kania di bawah ini!

BACA JUGA:


Beberapa Jenis Tanaman Penghias Taman Rumah Minimalis

  1. Pohon Kamboja

Mau punya taman rumah minimalis yang bukan saja terlihat cantik, tetapi punya bau semerbak wangi? Pohon kamboja adalah solusi yang paling tepat.

Dikenal juga dengan nama frangipani atau plumeria, bukan hanya sebagai penghias di taman rumah minimalis, bunga kamboja pun sering dipakai sebagai bahan baku wangi-wangian seperti parfum atau wewangian spa.

  1. Pohon Aloe

Untuk efek maksimal di taman rumah minimalis, tanaman atau pohon aloe adalah salah satu yang paling direkomendasikan. Berbeda dengan tanaman aloe vera alias lidah buaya, varietas aloe yang sering digunakan di taman rumah minimalis adalah jenis aloe barbarea.

Pohon aloe ini berasal dari Afrika Selatan dan bisa tumbuh hingga 18 meter. Kelebihannya lagi, pohon Aloe ini tahan terhadap temperatur tinggi termasuk di Indonesia yang bersuhu tropis dan minim perawatan. Kalau Anda memilih pohon aloe ini untuk taman rumah minimalis, jangan lupa tambahkan kursi teras di bawahnya untuk bersantai.

  1. Tanaman Maple Jepang

Bicara soal taman rumah minimalis, penduduk Jepang adalah salah satu ahli dalam menghadirkan konsep minimalis serba hijau yang indah. Salah satu andalan mereka adalah Japanese maple.

Dengan bentuk ranting yang artistik dan warna daun yang indah, tanaman maple Jepang yang berkisar antara satu hingga lima meter dan cocok untuk taman rumah minimalis yang berukuran kecil hingga sedang.

  1. Pohon Sikas

Lebih dikenal dengan nama pakis haji, pohon sikas menjadi salah satu jenis pohon yang paling umum di taman-taman rumah minimalis. Termasuk ke dalam keluarga Cycadaceae, pohon sikas memiliki tampilan daun yang menyerupai bulu dan tumbuh mengarah keluar batang.

Pohon sikas umumnya mengalami pertumbuhan yang lamban. Jenis pohon hias ini bisa tumbuh sampai 3—4 meter. Pohon sikas bisa tumbuh di wilayah tropis, tidak heran kalau tanaman ini banyak ditemukan di Asia Tenggara.

  1. Tanaman Sansevieria

Sempat popular di tahun 1950, taman hias sansevieria kini kembali booming sebagai pelengkap taman rumah minimalis. Memiliki nama lain yang agak seram, yaitu tanaman ular, tanaman dari genus sansevieria ini memiliki tidak kurang dari 70 spesies lho!

Jenis sansevieria juga disenangi karena tidak membutuhkan banyak perawatan. Yang penting, Anda tidak menaruhnya di tempat yang terlalu panas atau dingin.

Artikel ini telah tayang dengan judul 5 Tanaman untuk Taman Rumah Minimalis. Selain tanaman penghias rumah minimalis, ikuti berita dalam dan luar negeri lainnya hanya di VOI.id, Waktunya Merevolusi Pemberitaan!

Terkait