Etnis Tionghoa Bagikan Paket Ramadan untuk Kaum Duafa di Aceh
Pemberian bantuan paket Ramadan oleh masyarakat etnis Tionghoa (Antara)

Bagikan:

Masyarakat etnis Tionghoa memberikan bantuan berupa paket Ramadan kepada 2.140 kaum duafa (masyarakat kurang mampu) di sejumlah kabupaten/kota di Provinsi Aceh. Acara sosial tersebut dilakukan melalui Yayasan Hakka Aceh.

"Kami bagikan kepada kaum duafa di Aceh untuk mengurangi beban mereka saat menjalankan ibadah puasa," terang Kho Khie Siong alias Aky, Ketua Yayasan Hakka Aceh, di Banda Aceh, Senin, 19 April.

Paket Ramadan dibadikan setiap Ramadan

Aky menjelaskan bahwa bantuan tersebut diberikan kepada masyarakat kurang mampu di Sabang, Banda Aceh, Lhokseumawe, Aceh Besar, Pidie, Aceh Utara, dan Aceh Tamiang. Selain itu, bantuan tersebut diberikan pula kepada ratusan petugas kebersihan yang ada di Banda Aceh.

"Kali ini bantuan kami berikan sampai ke masyarakat kurang mampu di Aceh Tamiang dan 650 orang petugas kebersihan," terang Aky.

Paket Ramadan yang dibagikan oleh Yayasan Hakka Aceh berisi beras, minyak goreng, mi instan, ikan sarden, serta kental manis. Aky mengatakan bahwa paket tersebut diberikan oleh masing-masing relawan Yayasan Hakka daerah masing-masing. Para penerima tinggal menunjukkan kupon yang telah diberikan saat mengambilnya.

"Karena COVID-19 pembagiannya tidak dapat diselesaikan dalam waktu sehari, tetapi membutuhkan waktu selama tujuh hari kerja," kata Aky.

Aky menuturkan penyerahan bantuan ini rutin dilakukan setiap datangnya bulan Ramadan, tetapi pada 2020 sempat tertunda akibat sedang memuncaknya COVID-19.

"Bantuan ini berasal dari keluarga besar Hakka Aceh di berbagai daerah, mereka orang-orang Tionghoa Aceh yang sudah sukses di luar sana," tandas Aky.

Ikuti berita dalam dan luar negeri lainnya hanya di VOI.id, Waktunya Merevolusi Pemberitaan!