Terjadi 7 Kasus Gizi Buruk di Aceh Timur, Masalah Ekonomi Jadi Pemicu
Ilustrasi-Gizi buruk (Foto: ANTARA)

Bagikan:

ACEH – Tujuh bayi bawah lima tahun (balita) di Kabupaten Aceh Timur mengalami gizi buruk sepanjang 2021. Hal tersebut disampaikan oleh Dinas Kesehatan Kabupaten Aceh Timur.

"Tujuh balita yang mengalami gizi buruk tersebut ada yang sudah selesai perawatan dan ada juga masih dirawat," ungkap Kepala Seksi Kesehatan Keluarga dan Gizi pada Dinas Kesehatan Kabupaten Aceh Timur, Erlinawati, dikutip VOI dari Antara, Rabu, 22 Desember.

Beberapa Penyebab Gizi Buruk

Anak-anak dengan gizi buruk ini tersebar di sejumlah kecamatan di Aceh Timur. Beberapa faktor bisa menjadi penyebab gizi buruk, salah satunya masalah ekonomi.

"Permasalahan ekonomi yang rendah menjadi faktor dominan dialami banyak keluarga, sehingga memengaruhi kondisi gagal tumbuh pada balita mereka karena kurangnya asupan gizi," terang Erlinawati.

Faktor lain gizi buruk pada anak adalah kesehatan lingkungan, penyakit infeksi seperti cacingan dan penyakit penyerta seperti penyakit jantung bawaan, hidrosefalus, serta beberapa faktor lain.

Faktor penyakit penyerta pada anak yang sebelumnya dilahirkan sehat, tapi lama kelamaan drop berat badannya, sehingga membuatnya mengalami gizi buruk.

Dampak Gizi Buruk

Erlinawati mengatakan dampak gizi buruk bukan hanya berpengaruhi terhadap fisik anak, namun juga mengurangi kemampuan kerja otak pada anak.

"Untuk menanganinya dibutuhkan bantuan dan dukungan serta kerja sama dari berbagai pihak terkait. Selain itu juga perubahan pola makanan keluarga yang lebih sehat, beragam, bergizi dan seimbang kepada anak penderita gizi buruk," kata Erlinawati.

Dia menjelaskan, kasus gizi buruk di Aceh Timur menurun dibanding tahun sebelumnya yang mencapai 19 kasus. Pemkab Aceh Timur menargetkan nol kasus gizi buruk hingga lima tahun ke depan.

"Dinas Kesehatan Aceh Timur membentuk tim mempercepat penanganan gizi buruk. Penanganan gizi buruk juga melibatkan semua pemangku kebijakan di Kabupaten Aceh Timur," kata Erlinawati.

Artikel ini telah tayang dengan judul Faktor Ekonomi, 7 Balita di Aceh Timur Mengalami Gizi Buruk.

Selain gizi buruk di Aceh Timur, ikuti berita dalam dan luar negeri lainnya hanya di VOI Aceh.