ACEH - Sebagai aplikasi yang memiliki 2 miliar pengguna di seluruh dunia, wajar jika perusahaan selalu mengembangkan dan memperbaiki layanan. Dan baru-baru ini, berdasarkan laporan dari WABetaInfo, muncul bocoran informasi terkait fitur baru WhatsApp yang tengah dikembangkan perusahaan.
Sebelumnya, banyak leakers yang sudah lebih dulu membocorkan fitur anyar yang baru saja diluncurkan di kanal beta WhatsApp. Namun, menurut bocoran terbaru, WhatsApp ketahuan menambahkan fitur yang tak kalah berguna. Artinya, bisa memudahkan banyak pengguna!
BACA JUGA:
Menurut laporan WA Beta Info, perusahaan yang baru-baru ini memperbarui Kebijakan Privasi ini ketahuan meluncurkan fitur pilihan kualitas video. Melalui fitur tersebut, pengguna bakal lebih leluasa untuk memilih kualitas video yang akan diunggah sebelum akhirnya dikirimkan ke seseorang.
Fitur ini pertama kali ditemukan oleh WABetaInfo. Dan meskipun fitur tersebut belum diaktifkan perusahaan, WABetaInfo menyebutkan bahwa fitur tersebut tengah dikembangkan.
Perlu dicatat, memilih kualitas video sebelum dikirmkan sangatlah berguna. Anda, sebagai pengguna WhatsApp, bisa memilih kualitas video terbaik yang sesuai dengan kondisi jaringan hingga sisa data internet yang bisa digunakan.
Selain itu, kebebasan ini juga menjanjikan pengguna kenyamanan yang lebih. Pasalnya, setiap video yang dikirimkan tak akan dikompresi secara otomatis oleh platform–kondisi yang sebelumnya kerap dialami banyak pengguna dan berdampak pada kualitas video.
Saat fitur ini resmi dirilis, pengguna WhatsApp bisa memilih mode ‘Penghemat Data’ agar setiap video yang dikirim dikompres terlebih dulu oleh platform. Dengan begitu, setiap pengiriman video pun tidak akan memakan terlalu banyak data internet.
Penambahan Fitur Baru WhatsApp untuk Layanan yang Lebih Baik
Sebelumnya, WhatsApp sudah jauh lebih dulu meluncurkan fitur mode hemat data untuk panggilan telepon. Oleh karena itu, beberapa pihak pun menilai keputusan WhatsApp yang akhirnya mengembangkan fitur pilihan kualitas video saat ini sebagai sesuatu yang ‘aneh’.
Apalagi di masa pandemi seperti saat ini, masa di mana konsumsi data untuk panggilan teleoon maupun video semakin tinggi. Seandainya WhatsApp meluncurkan sejak tahun lalu, barangkali ada banyak di antara pengguna yang bisa lebih menghemat konsumsi data internet.
Hanya saja, biarlah itu menjadi persoalan dan kericuhan di kalangan pengamat atau penggemar. Bagaimanapun, penambahan fitur baru WhatsApp ini benar-benar menjanjikan dan–mungkin—mampu membuat WhatsApp kembali jadi pilihan banyak pengguna–usai ditinggal pengguna dari berbagai negara akibat isu kebijakan privasi.
Artikel ini telah tayang dengan judul Menurut Bocoran, WhatsApp Bakal Tambah Fitur untuk Memilih Kualitas Video yang Dikirimkan.
Selain info fitur baru WhatsApp, ikuti berita dalam dan luar negeri lainnya hanya di VOI.id, Waktunya Merevolusi Pemberitaan!