Tips Mengetahui Bakat dan Minat Anak sejak Dini
Ilustrasi (Eren Li/Pexels)

Bagikan:

ACEH - Jika seorang anak menyukai kegiatan menggambar, apakah itu berarti dia memiliki bakat menggambar? Adakah bakat lain yang dimiliki? Jika seorang anak tidak pernah pernah bernanyi, apakah berarti dia tidak berminat di dunia tarik suara? Orang tua kadang kurang aware terhadap hal-hal semacam itu. Terkadang, bahkan mengabaikannya. Cara mengetahui bakat dan minat anak perlu diketahui oleh orang tua agar bisa memberikan dorongan yang tepat.

Bakat dan Minat Seorang Anak

Menurut J. P. Chaplin, dalam Kamus Lengkap Psikologi, bakat (talent) merupakan bentuk kemampuan khusus, misalnya dalam hal musik atau menggambar, yang diwarisi dari orang tua. Orang tersebut berkemungkinan mendapatkan keuntungan dari hasil pelatihannya hingga satu tingkat yang tinggi. Dengan kata lain, bakat bisa saja diturunkan oleh orang tua, tetapi tetap harus diasah dan dilatih.

Salah satu ciri paling terlihat bahwa seorang anak berbakat adalah mampu melakukan aktivitas tertentu dengan baik (misalnya menggambar dan memecahkan persoalan matematika) dan secara terus-menerus bisa meningkatkan kemampuannya. Jika orang tua telah mengetahui bakar anaknya sejak kecil, orang tua bisa membantunya berlatih untuk mengasah bakat tersebut.

Selain itu, bagaimana dengan minatnya? Tak sedikit anak yang menekuni sesuatu karena dianggap oleh orang tuanya sebagai sesuatu yang baik untuk sang anak, padahal belum tentu itu menjadi minatnya. Bakat, minat, latihan, dan dorongan orang tua merupakan poin-poin penting yang akan membuat seorang anak bisa menjadi yang "terbaik" di kemudian hari.

Cara Mengetahui Bakat dan Minat Anak

Saat ini, ada beberapa jenis tes bakat yang ditawarkan. Ada tes yang mendasarkan pada minat dan kesukaan anak, dan ada pula tes yang mengetahui bakat anak dari kondisi asli anak (melalui fingerprint dan DNA). Semua tes itu bertujuan mengetahui bakat apa saja yang dimiliki oleh anak.

Bagaimana dengan si kecil Anda? Bakat anak yang sudah terlihat adalah menggambar. Namun, apakah hanya itu bakatnya? Nah, untuk mengetahui bakat lain anak, ajaklah ia mengenal berbagai aktivitas, dan biarkan ia mencobanya.

Nantinya, akan tersisa beberapa aktivitas saja. Anak yang berbakat pada bidang tertentu akan secara konsisten melakukan aktivitas itu karena menyukainya. Dengan dorongan dan saluran yang tepat, ia bisa berprestasi.

Masalahnya, kadang agak sulit membedakan antara apakah anak melakukan suatu aktivitas karena suka, atau orang tua memaksa ia melakukan itu. Untuk itu, doronglah anak agar mengembangkan bakatnya, tetapi ia juga tetap perlu bermain dan berinteraksi dengan teman sebayanya.

Artikel ini telah tayang dengan judul Ingin Tahu Bakat dan Minat Anak Sejak Dini? Coba Ketahui dengan Cara Berikut.

Selain tips dan cara mengetahui bakat dan minat anak, ikuti berita Aceh terkini. Klik link tersebut untuk berita paling update wilayah Aceh.