JAKARTA - Menyimpan cabai agar tetap segar dan tahan lama memerlukan teknik yang tepat. Salah satu cara yang bisa dilakukan adalah dengan memotong atau mengiris cabai sesuai kebutuhan, lalu membungkusnya dengan tisu sebelum dimasukkan ke dalam kulkas.
Teknik ini membantu menjaga kelembapan cabai sehingga tidak cepat lembek. Chef Yuda Bustara membagikan tips menyimpan dan mengolah bumbu dapur seperti bawang merah, bawang putih, serta cabai agar lebih tahan lama, mengingat harga bumbu dapur yang cenderung naik akhir-akhir ini.
Saat ditemui di Jakarta pada Kamis, Yuda menyarankan agar bawang merah dan bawang putih dikupas, dipotong atau dihaluskan, lalu disimpan dalam freezer untuk memperpanjang daya tahannya.
"Setelah dikupas, bawangnya bisa diiris-iris atau dicincang seperti saat akan ditumis. Bisa juga di-blender sesuai kebutuhan. Saya lebih menyarankan untuk di-blender supaya lebih fleksibel penggunaannya," kata Yuda.
Bawang yang telah dihaluskan dan disimpan di dalam freezer sebaiknya dibagi menjadi beberapa porsi kecil agar lebih praktis saat digunakan. Dengan cara ini, seseorang hanya perlu mengambil porsi yang dibutuhkan tanpa harus mencairkan seluruhnya. Menurut Yuda, bawang yang disimpan dengan metode ini bisa bertahan hingga satu bulan.
BACA JUGA:
Selain lebih tahan lama, membagi bawang ke dalam porsi kecil juga membuat penggunaan bumbu lebih efisien karena hanya diambil sesuai kebutuhan.
"Lebih hemat dibandingkan setiap kali memasak harus mengupas dan menghaluskan bawang lagi," ujarnya.
Sementara itu, untuk cabai, Yuda merekomendasikan agar cabai dipotong atau diiris terlebih dahulu sebelum disimpan. Bungkus cabai dengan tisu lalu masukkan ke dalam kulkas agar tetap segar dan tidak mudah lembek.
"Dengan cara ini, kelembapan cabai tetap terjaga sehingga tidak cepat rusak," kata Yuda.