Segala yang Perlu Diketahui Tentang Oscar 2021
Piala Oscar (Instagram @theacademy)

Bagikan:

JAKARTA - Acara penghargaan tertinggi di bidang perfilman, Academy Awards atau Oscar akan digelar sebentar lagi. Acara ini menjadi salah satu yang paling dinantikan penonton, terutama dengan banyaknya nominator yang mewarnai perhelatan tahun ini.

Berbagai persiapan dilakukan, mulai dari mengumumkan nominasi, konsep acara, sampai harapan mengenai respons penonton.

Tanggal dan Tempat

Oscar 2021 akan diadakan pada Minggu, 25 April waktu Amerika Serikat. Untuk pertama kalinya, mereka memilih Union Station dibandingkan Dolby Theatre yang menjadi tempat acara selama beberapa tahun belakangan.

Berbeda dengan acara lainnya, Oscar tidak akan digelar secara virtual namun secara langsung. Oleh karena itu, produser Steven Soderbergh, Stacey Sher, dan Jesse Collins mengumumkan para nominator dapat menghadiri acara.

Mereka memastikan pihak Oscar memprioritaskan kenyamanan dan kesehatan para tamu undangan. “Kami memperlakukan acara seperti set film di mana ada tes kesehatan COVID di tempat acara.”

Pre-show

Acara pre-show adalah acara yang menampilkan highlight acara di tahun sebelumnya, sesi red carpet, dan lainnya di luar dari acara puncak. Khusus untuk tahun ini, pihak Oscar menghadirkan acara pre-show yang menampilkan nominasi Best Songs yang akan bernyanyi secara langsung.

“Rencana kami untuk acara tahun ini adalah membuatnya seperti film bukan acara televisi,” kata Collins, Sher, dan Soderbergh dalam surat pernyataan.

Setelah acara puncak selesai, Oscar: After Dark atau acara after show ditayangkan. After Dark memiliki sejumlah wawancara di balik layar dan momen terbaik Oscar 2021.

Tamu Undangan

Selain para nominasi, setiap tahunnya Oscar selalu mengundang pemenang di tahun sebelumnya untuk membacakan pemenang tahun ini. Diketahui sederet pegiat film kenamaan dikonfirmasi datang seperti Joaquin Phoenix, Renee Zellweger, Brad Pitt and Laura Dern, sutradara Bong Joon Ho, Angela Bassett, Halle Berry, Don Cheadle, Bryan Cranston, Harrison Ford, Regina King, Marlee Matlin, Rita Moreno, Reese Witherspoon, dan Zendaya.

Penampil

Penghargaan Oscar sering kali menambahkan elemen kejutan dalam acaranya. Tahun 2020, rapper Eminem melantunkan lagu Lose Yourself yang pernah memenangkan Best Original Song pada Oscar 2003.

Di samping itu, pihak Oscar belum membocorkan siapa saja musisi yang akan tampil di acara puncaknya.

Nominasi

Pada Oscar 2021, film Mank dari David Fincher menyabut nominasi paling banyak dengan total perolehan 10 nominasi. Menyusul Mank, ada film The Father, Judas and the Black Messiah, Minari, Nomadland, Sound of Metal, and The Trial of the Chicago 7.

Daftar lengkap nominasi Oscar 2021 bisa disimak di sini.

Persaingan ketat para pembuat film juga menorehkan sejarah baru di antaranya Riz Ahmed menjadi aktor muslim pertama peraih nominasi serta Youn Yuh Jung menjadi orang Korea pertama di barisan Best Supporting Actress.