<i>Sexting</i> Bantu Bangkitkan Erotisme Pasangan, Aturannya: Harus Dapatkan Persetujuan
Ilustrasi manfaat dan aturan sexting untuk pasangan menikah dan berkomitmen jangka panjang (Freepik)

Bagikan:

YOGYAKARTA – Sexting adalah saling mengirim pesan elektronik melalui teks, email, voice note, atau media sosial yang mengacu pada aktivitas seksual. Reputasi buruk untuk aktivitas ini apabila tidak mendapatkan persetujuan penerima pesan, tidak boleh dilakukan di bawah umur, tujuan perselingkuhan, atau dengan sengaja mengekspos orang lain tanpa seizinnya. Tetapi jika penerima adalah pasangan tercinta dan saling memberi persetujuan serta menjaga privasi, maka ada pula manfaatnya untuk kehidupan seksual.

Melansir WebMD, Kamis, 2 Maret, sexting adalah teks genit dan seksi yang menunjukkan Hasrat dan ketertarikan Anda pada pasangan Anda. Mengirim pesan teks ini lebih baik daripada phone sex karena komunikasinya tidak langsung sehingga memberi kesempatan pasangan Anda untuk merumuskan tanggapan secara cerdas. Wanita kadang-kadang membutuhkan lebih banyak waktu untuk terangsang, ini kenapa sexting bisa bermanfaat untuk menemukan dan merangsang erotisme terbangun.

Dalam beberapa hubungan, mengirim sexting cukup untuk memulai kesenangan. Tetapi jika Anda berada dalam pernikahan atau komitmen jangka panjang dan tidak pernah menggunakan sexting, ada baiknya Anda dan pasangan berbicara sebelum memulainya. Ungkapkan dan saling dengarkan bagaimana perasaan masing-masing tentang menerima atau mengirim pemikiran seksual melalui sexting.

manfaat dan aturan sexting untuk pasangan menikah
Ilustrasi manfaat dan aturan sexting untuk pasangan menikah dan berkomitmen jangka panjang (Freepik)

Persetujuan harus menyertakan sejumlah aspek. Seperti apakah sexting akan menyertakan foto eksplisit satu sama lain, apa yang harus dilakukan dengan foto tersebut, perlindungan privasi satu sama lain, dan aturan dasar lainnya yang tidak menyebabkan satu sama lain merasa terganggu. Pastinya, Anda dan pasangan harus saling bersedia untuk terlibat dan menghindari kerentanan.

Apabila pasangan saling bersepakat, putuskan soal waktunya. Karena bagi sebagian orang, seluruh sensasi sexting sifatnya mengganggu, ada pula yang tak siap sehingga terkejut, meski ada manfaatnya untuk mengekspresikan kebutuhan, fantasi seksual, dan keinginan.

Apa saja yang harus dikatakan dalam sexting? Memuji penampilan fisik dan tubuh mungkin jadi awal yang baik. Selain juga bisa mengevaluasi atau mengingat kembali hubungan seksual di masa lalu yang bisa membuat Anda dan pasangan lebih berani mengungkapkan fantasi di masa depan. Sexting adalah cara yang bagus dan positif untuk mengarahkan pasangan Anda dengan teknik yang lebih baik dengan secara eksplisit meminta sentuhan tertentu. Selain juga bisa memberikan saran tentang bagaimana sebuah perjumpaan dapat lebih sensual, di mana Anda ingin hal itu terjadi, dan seperti apa perjumpaan itu membuat sexting menjadi alat unik untuk membentuk seks yang lebih baik.