6 Kandungan <i>Skincare</i> Ini Cocok Digunakan Pemilik Kulit Sensitif
Ilustrasi (Pixabay/Pexels)

Bagikan:

JAKARTA - Kulit sensitif merupakan suatu kondisi yang sulit didefinisikan. Umumnya, jika kulit terasa perih atau terbakar setelah menggunakan produk skincare, maka ini dianggap sensitif. 

Iritasi setelah terpapar matahari, berolahraga, atau setelah berada di suhu ekstrem juga dikategorikan sebagai kulit sensitif. Kulit sensitif jika dibiarkan bisa menyebabkan seseorang mengalami masalah kulit serius seperti eksim, rosacea, dan psoriasis. Alergi makanan atau zat kimia tertentu juga bisa memicu iritasi dan sensitivitas kulit.

Melansir WebMD, Kamis, 26 Januari, kulit sensitif membutuhkan produk perawatan yang lembut dan menenangkan. Produk berbahan astringent dan abrasif sebaiknya dihindari sebab dapat menambah iritasi. Dan gunakan produk dengan kandungan berikut;

Lidah buaya

Lidah buaya terkenal dengan khasiatnya menenangkan kulit. Lidah buaya bisa dipakai mengobati kulit terbakar akibat sinar matahari maupun iritasi ringan lainnya. Lidah buaya dapat Anda temukan sebagai bahan dalam produk perawatan kulit dan perawatan rambut. Anda juga bisa membeli gel lidah buaya murni yang bisa langsung dioleskan ke kulit.

Teh Hijau

Teh hijau adalah antioksidan yang dapat memperlambat tanda-tanda penuaan. Teh hijau juga memiliki efek menenangkan kulit. Para peneliti menemukan bahwa penggunaan produk skincare berbahan teh hijau mampu meningkatkan tingkat kelembaban kulit dan dapat menenangkan peradangan juga.

Asam Hyaluronic

Polisakarida ini ditemukan secara alami di rambut dan kulit Anda. Biasanya digunakan sebagai bahan pelembab karena dikombinasikan dengan air untuk menahan kelembapan pada kulit atau rambut. Asam hyaluronic bersifat lembut sehingga aman digunakan pada kulit sensitif tanpa menyebabkan iritasi.

Gliserin

Bahan ini berasal dari tumbuh-tumbuhan dan merupakan humektan yang menarik serta menahan air. Gliserin sering digunakan dalam produk perawatan rambut dan kulit untuk menjaga kelembapan. Gliserin dianggap aman dan tidak mungkin mengiritasi kulit.

Ceramide

Ceramide adalah lipid yang membentuk bagian pelindung kulit luar. Jika penghalang atau skin barrier rusak, bisa sebabkan kulit jadi sensitif. Produk yang mengandung ceramide membantu memperbaiki beberapa ikatan di lapisan luar kulit Anda sehingga kecil kemungkinannya untuk mengalami iritasi. ‌

Dimethicone

Silikon ini digunakan di banyak produk perawatan kulit dan rambut. Dimethicone bersifat lembut di kulit dan memberi efek pelembab yang baik. Anda dapat menggunakannya pada rambut tanpa khawatir memicu reaksi pada kulit kepala.