Jokowi: Penyandang Disabilitas Harus Berkesempatan Luas Dapatkan Pendidikan Layak hingga Berkarier
Presiden Jokowi/FOTO via Instagram @jokowi

Bagikan:

JAKARTA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengingatkan jajran pemerintah dari tingkat pusat hingga ke daerah memastikan terpenuhinya hak penyandang disabilitas. Mereka harus punya kesempatan yang sama untuk mendapat pendidikan yang layak hingga meniti karier.

Hal ini disampaikan Presiden Jokowi untuk memperingati Hari Disabilitas Internasional, Sabtu, 3 Desember. Kata dia, regulasi dan kebijakan harus merangkul semuanya termasuk kelompok difabel.

"Penyandang disabilitas harus memperoleh kesempatan yang sama, kesempatan yang luas untuk mendapatkan pendidikan yang layak, kesempatan yang luas untuk bekerja dan berkarir serta kesempatan luas untuk berprestasi," kata Jokowi dalam tayangan YouTube Sekretariat Presiden.

Jokowi meminta jajaran pemerintahan untuk membuat regulasi yang ramah dan mendorong partisipasi penyandang disabilitas. Akses layanan publik juga harus memberi kenyamanan pada mereka.

Tak hanya itu, Jokowi juga minta lembaga pemerintahan, Badan Usaha Milik Negara (BUMN) hingga perusahaan swasta mampu menyerap tenaga penyandang disabilitas. Namun, langkah ini harus diimbangi peningkatan keterampilan.

"Saya minta agar serapan tenaga kerja disabilitas di lembaga-lembaga pemerintahan, bumn, dan swasta agar terus ditingkatkan. Oleh karen itu, peningkatan keterampilan bagi penyandang disabilitas harus diberikan prioritas," tegasnya.

Jokowi yakin penyandang disabilitas juga bisa berprestasi. Keyakinan ini muncul karena banyak di antara mereka yang telah mengharumkan nama Tanah Air.

Di bidang olahraga misalnya, kata Jokowi, Indonesia menyabet gelar juara umum saat menjadi tuan rumah Asean Paragames ke-11 pada Agustus lalu. Ada 425 medali yang berhasil didapat dari berbagai cabang olahraga.

Jokowi memastikan akan membuat Indonesia makin ramah dan nyaman bagi penyandang disabilitas. Diharapkan, akan makin banyak prestasi yang bisa diraih mereka.

"Mari kita terus berupaya keras agar Indonesia menjadi rumah yang semakin ramah, semakin nyaman, sebagai rumah harapan bagi penyandang disabilitas untuk berkarya, meniti jalan kemajuan, dan meraih prestasi," pungkasnya.