Kapan Waktu Bercinta Setelah Melahirkan?
Ilustrasi (Priscilla Du Preez/Unsplash)

Bagikan:

ACEH – Anda atau suami Anda mungkin pernah bertanya kapan waktu bercinta setelah melahirkan. Nah, setelah masa nifas, Anda sudah bisa berhubungan intim bersama suami.

Masa nifas umumnya 40 hari. Namun, ada beberapa wanita yang sudah tidak lagi pendarahan setelah dua minggu melahirkan.

Secara medis, Anda sudah diperbolehkan berhubungan badan dengan suami. Namun, ada hal yang mungkin perlu Anda tanyakan pada diri sendiri, sudahkah Anda siap? Apakah Anda sudah merasa nyaman? Selain itu, Anda juga perlu mempertimbangkan kesiapan fisik Anda, mengingat nyeri yang mungkin masih terasa.

Beberapa Hal yang Perlu Diperhatikan Mengenai Waktu Bercinta Setelah Melahirkan

Pasangan Anda juga mengerti bahwa tubuh Anda yang baru saja melahirkan butuh waktu  untuk memperbaiki diri. Kondisi ini bisa semakin sulit bagi ibu baru karena belum terbiasa dengan jam istirahat yang berubah ditambah dengan perubahan hormon.

Dan untuk menghindari kehamilan dini, Anda segera berkonsultasi dengan dokter kandungan Anda untuk kontrasepsi, sebelum aktif untuk hubungan intim ini.

Ingat, setelah masa nifas berakhir, Anda akan segera masuk masa subur kembali. Memberi ASI eksklusif dan jadwal menstruasi yang belum waktunya tidak menjamin Anda tidak akan hamil.

Penting untuk diketahui, setidaknya beri jarak 18 bulan untuk kehamilan berikutnya. Semakin jauh jarak kehamilan ini semakin baik, agar luka dinding rahim memiliki waktu lebih banyak untuk pulih.

Artikel ini telah tayang dengan judul Bercinta Setelah Operasi Caesar, Kapan Bisa Dilakukan?

Selain waktu bercinta setelah melahirkan, ikuti berita dalam dan luar negeri lainnya hanya di VOI Aceh.